Postingan

Menampilkan postingan dari 2018

Andai Ku Tahu

andai ku tahu, kapan tiba ajalku ku akan memohon, Tuhan tolong panjangkan umurku andai ku tahu, kapan tiba masaku ku akan memohon, Tuhan jangan kau ambil nyawaku aku takut akan semua dosa-dosaku aku takut dosa yang terus membayangiku andai ku tahu, malaikatmu kan menjemputku izinkan aku mengucap kata taubat padamu ampuni aku, dari segala dosa-dosaku ampuni aku, menangis ku bertaubat pada-Mu aku manusia tak pantas di surga namun aku juga yang takut neraka... Kurang lebih seperti itulah potongan lirik lagu dari grup band Ungu tentang kematian di kala itu. Jika seandainya semua orang tahu kapan akhir kehidupannya di dunia ini, pasti akan sangat mempersiapkannya dengan baik. Jika semua orang pernah mengalami bagaimana rasanya penyesalan tanpa akhir, pasti akan memanfaatkan waktu untuk beribadah ketika didunia ini dengan sebaik-baiknya. Umar bin Abdul Aziz berkata "aku tidaklah pernah melihat suatu yang yakin, kecuali keyakinan akan kematian. Namun sangat disa

Karakter Nafiul Khair

Karakter Nafiul Khair (Jumat 17 Februari 2017) Diawali dengan hadis kisah Abu Hurairah yang melakukan iktikaf di Masjid, kemudian melihat seuatu yang tidak biasanya dari saudaranya ternyata sedang kesulitan, kemudian Abu Hurairah membantunya karena membantu saudara Muslim lebih baik dariada ikitif seratus malam. Kemudian dijelaskan hadis rasululullas saw, tentang manusia yang baik adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain. Salah satu indikator seorang mukmin adalah bermanfaat bagi orang lain. Dengan apa saja kita kita bisa bermanfaat bagi orang lain, diantaranya adalah: ·          Ilmu ·          Harta ·          Waktu ·          Sikap ·          Tutur Kata

Meningkatkan Kualitas Hidup dengan cara Meningkatkan Produktivitas

Gambar
Meningkatkan Kualitas Hidup dengan cara Meningkatkan Produktivitas Kualitas hidup tergantung dari pekerjaan harian. Kualitas pekerjaan  tergantung dari karya yang dihasilkan. Kualitas dan Kuantitas karya yang dihasilkan tergantung dari tingkat produktivitas. Lantas, mengapa kita harus hidup produktif? jawabannya singkat, karena waktu yang kita miliki sangat terbatas.  Defenisi produktif yang dimaksud adalah menghasilkan output yang banyak dengan input yang sedikit serta proses yang efisien.  Berbicara tentang produktivitas, mari kita samakan kembali mindset kita tentang betapa berharganya waktu yang kita miliki pada setiap detiknya, karena saking berharganya kita tidak seharusnya menyia-nyiakan waktu yang kita miliki, kita harus pastikan selalu memanfaatkan waktu yang ada dengan sesuatu yang bermanfaat dan bernilai bagi banyak orang serta kita bisa pertanggung jawabkan dihadapan Tuhan nantinya. Untuk mencapai produktivitas yang tinggi terdapat 3 hambatan yan

Manajemen Keuangan yang Baik

Gambar
Manajemen Keuangan yang Baik Saya pernah menonton sebuah video dari youtube. Video tersebut di isi oleh Deddy Corbuzier (beliau adalah keturunan Tionghoa, ayah dan ibunya asli Tionghoa) yang menjelaskan tentang strategi manajemen keuangan yang dilakukan oleh masyarakat Tionghoa, kurang lebih sebagai berikut : 1). Punya banyak simpanan Orang Tionghoa menyimpan pendapatan mereka sampai dengan 50% bahkan 60%. Misalnya penghasilan perbulannya 4 juta rupiah, maka 2 juta rupiah (50%) akan disimpan dan sisanya (50%) diguhnakan untuk biaya hidup, bagaimanapun caranya harus bisa mengoptimalkan uang 50 persen itu. Dengan menyimpan atau menabung seperti ini kelak jika butuh uang dadakan tidak akan kesusahan, itulah yang membuat orang Tionghoa terlihat mapan. 2). Untung sedikilt tidak masalah Orang-orang Tionghoa diajarkan untuk bekerja keras tanpa mengenal waktu dan mereka di ajar untuk berdagang. Dalam berdagang mereka tidak khawatir memiliki untung yang sedikit yang penting kuantitas

Tidak Ada Masalah dengan Masalah

Gambar
Tidak Ada Masalah dengan Masalah Hidup adalah Masalah. Jadi gak usah hidup kalau tidak mau menghadapi dan menyelesaikan masalah. orang konyol membuat-buat masalah . . . orang kerdil membesar-besarkan masalah . . . orang awam membicarakan masalah . . . orang arif bersyukur dengan masalah . . . orang kreatif mengelolah masalah . . . orang beriman naik pangkat dunia dan akhirat karena masalah . . . Kurang lebih seperti inilah kumpulan kalimat yang saya dengar pada salah seorang Kiyai di Salah Satu Masjid di Depok  ketika mengisi khutbah Idul Adha pada tahun 2018 Masehi. Dalam al Quran Surah Al Insirah ayat 5 dan 6 yang berbunyi : fainnama'al u'sri yusraa, innama'al u'sri yusraa. artinya : Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Lantas apa yang akan kita takutkan dalam menghadapi sebuah kesulitan atau masalah jika Allah Swt menjanjikan sebuah kemudahan dibaliknya, menjajikan sebuah kemenang

Menata Masa Depan dengan Menata Masa Kini

Gambar
Menata Masa Depan dengan Menata Masa Kini Cara menata masa depan adalah dengan menata masa kini karena yang kita lakukan saat ini akan berpengaruh pada masa depan kita. Akitvitas kita saat ini adalah cerminan masa depan kita nantinya. Lalu apa saja aktivitas yang perlu kita rapikan saat ini? saya pernah menonton video beberapa motivator terkait tata cara menata masa kini sebagai referensi penulisan ini. Langung saja, kita akan uraikan aktivitas-aktivitas itu dalam tiga kategori : 1). Kategori Jasmani. Kebutuhan utama yang harus sangat dipenuhi adalah kebutuhan jasmani. Menjaga kesehatan adalah hal yang sangat penting. Sebaiknya yang kita lakukan pada setiap harinya yang berkaitan dengan kategori ini adalah  minum air putih yang cukup, minum susu,  makan makanan 4 sehat 5 sempurna, tidur yang cukup, olahraga rutin dan lain sebagainya. 2). Kategori Rohani Menjaga aktivitas rohani adalah kunci ketenangan, kedamaian hati, jiwa dan raga manusia. Lalu apa yang harus dilakukan?

Jenis-Jenis Tenses beserta tips untuk mempelajarinya

Gambar
Jenis-Jenis Tenses beserta tips untuk mempelajarinya 1). Simple Present Tense      Membicarakan pernyataan pada saat sekarang, kebiasaan sehari-hari, kebenaran umum, dsb.      Rumus :      + : S + V1 (jika S nya orang ketiga tunggal maka V nya ditambahkab "s/es)       - : S + Do/Does + not + V1 (jika S nya orang ketiga tunggal maka menggunakan "Does")      ?  : Do/Does + S + V1 2). Present Continuous Tense      Membicarakan kejadian yang sedang berlangsung sekarang.      Rumus :      + : S + is/am/are + Ving      -  : S + is/am/are + not + Ving      ? : is/am/are + S + Ving 3). Present Perfect Tense      Membicarakan kejadian yang telah selesai dilakukan dan hasilnya dapat dilihat saat ini.      Rumus :      + : S + have/has + V3 (jika S nya orang ketiga tunggal maka gunakan "has")       - : S + have/has + not + V3      ?  : Have/has + S + V3 4). Present Perfect Continuous Tense      Membicarakan kejadian yang dikerjakan diwaktu la

Fundamental Pentingnya Pendidikan

Pentingnya Pendidikan bagi Manusia Pendidikan adalah hal yang sangat penting bagi manusia karena membuat hidup lebih berkualitas, memiliki intelektual yang tinggi serta terhindar dari kebodohan. Negara telah mengatur hak setiap warga negara untuk mendapatkan pendidikan sebagai sarana dalam meningkatkan kualitas hidupnya seperti  pada Undang-Undang pasal 28C ayat 1 dan 2 serta pasal 31 ayat 1,2,3,4 dan 5 Adapun bunyi pasal 28C UUD 1945 : (1) setiap orang berhak mengembangkan diri melalui pemenuhan kebutuhan dasarnya, berhak mendapat pendidikan dan memperoleh manfaat dari ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan budaya, demi meningkatkan kualitas hidupnya dan demi kesejahteraan umat manusia. (2) setiap orang berhak untuk memajukan dirinya dalam memperjuangkan haknya secara kolektif, untuk membangun masyarakat, bangsa dan negaranya. Sedangkan bunyi pasal 31 UUD1945 : (1) setiap warga negara berhak mendapat pendidikan, (2) setiap warga negara wajib mengikuti pendidikan dasar dan p

The 7 Habits of Highly Effective People

7 Kebiasaan orang yang mempunyai Efektivitas tinggi Sumber Referensi : The Book Of The 7 Habits Of Highly Effective People "Stephen R. Covey believes the way we see the world is entirely based on our perceptions. In Order to change situation, we must change ourselves, in order to change ourselves we must be able to change our perceptions "  '' Berikut ini adalah 7 Kebiasaan orang yang mempunyai efektifitas yang tinggi yang bersumber  dari buku The 7 Habits of Highly Effective People : [Tujuh kebiasaan ini dibagi dalam 3 kategori yaitu : *) Kebiasaan 1-3 adalah kebiasaan-kebiasaan yang berfokus pada diri sendiri untuk mewujudkan perubahan dari dependen ke independen. *) Kebiasaan 4-6 adalah kebiasaan-kebiasaan yang berfokus pada pengembangan bekerja dalam kelompok untuk mewujudkan perubahan dari independen ke interdependen. *) Kebiasaan 7 adalah kebiasaan yang berfokus pada pengembangan secara berkelanjutan] 1. Be Proactive  Bersikap pro

5 Pondasi Dasar Yang Membentuk Karakter Kuat Individu

Mengapa banyak koruptor di negeri ini? Mengapa banyak orang yang takut untuk bertanggung jawab terhadap apa yang dilakukannya? mengapa banyak orang takut kepada sesama manusia? mengapa banyak orang yang apatis dan tidak berani tampil sebagai pemimpin, bahkan pemimpin dirinya sendiri?  semua pertanyaan ini jawabannya cuma satu kalimat yaitu karena tidak memiliki pondasi akhlak yang kuat dan paripurna. Lalu apakah pondasi akhlak untuk membuat karakter yang sempurna?  Berikut ini adalah 5 pondasi akhlak dasar yang harus dimiliki oleh setiap individu agar memiliki karakter yang kuat : - Jujur Jujur adalah kesesuaian antara apa yang dikatakan dan apa yang dilakukan. Terkadang bersikap jujur itu memang pahit. Tapi apapun kondisinya kita harus tetap jujur karena itu akan menjadi karakter kita. Lebih baik jujur walaupun pahit daripada manis tapi berbohong. Istilah lainnya adalah sebaik-baik tupai melompat pasti akan jatuh juga, atau semua keburukan pasti akan terbongkar. - Amanah da
Gambar
  Film Kehidupan   (oleh : Farudin)      Hidup itu indah, Allah Swt memang menghendakinya seperti itu, yang menjadikannya susah adalah pikiran kita yang ingin memiliki segalanya dan terkadang lupa untuk bersyukur.      Menurut saya hidup itu bagaikan film, dimana masing-masing dari kita memiliki film masing-masing dimana Allah sebagai sutradara dan kita sendiri adalah pemeran utamanya sedangkan orang lain hanyalah figuran dalam cerita kita dan mereka juga punya film sendiri, pada film mereka kita hanyalah figuran. Film antara yang satu dan yang lainnya  saling berkaitan yang sudah dirancang dan diatur dengan sebaik-baiknya oleh sang sutradara menjadi satu kesatuan di alam semesta, itulah kehidupan. Apakah anda masih percaya sesuatu yang kebetulan?      Oleh karena itu hiduplah dengan caramu sendiri karena ini adalah cerita tentang kamu, jangan pedulikan omongan orang lain yang ingin menjatuhkanmu, teruslah berusaha dan berdoa untuk masa depanmu esok hari, bermimpilah un

Profil Diri

Gambar
     Nama lengkap saya Farudin, saya berasal dari daerah Sulawesi Tenggara, Kabupaten Muna Barat, lahir pada tanggal 13 Februari 1997, anak ke enam dari enam bersaudara. Saat ini saya kuliah disalah satu Universitas terbesar di Indonesia yaitu Universitas Indonesia, jurusan teknik Industri.       Track Record saya membuat saya percaya diri untuk duduk kuliah di universitas ini, ketika duduk dibangku SD alhamdulillah saya sering mendapat peringkat 1 di kelas dan sering mengikuti lomba dan olimpiade, ketika duduk dibangku SMP alhamdulillah mendapat prestasi yang gemilang yakni juara 1 umum angkatan dari semester awal hingga semester akhir. Setelah melanjutkan tingkat SMA pun alhamdulillah masih mendapat juara 1 umum juga dan sering mengikuti lomba dan olimpiade dan pencapaian tertinggi ketika SMA adalah memenangkan Jejak Tradisi Daerah di tingkat Provinsi dan berhasil lolos tingkat nasional, pada saat itu kegiatannya diadakan di Bali. bukan cuman akademis, ketika smp dan sma juga sa

Kisah Inspiratif Burung Pelatuk

Gambar
     Apakah anda tahu burung yang bisa melatuk, melubangi bahkan menumbangkan pepohonan? iyah tepat sekali, namanya burung pelatuk. Berikut kisah inspiratifnya bersama sahabat James. Suatu hari sahabat James bernama Wales janjian dengan burung pelatuk untuk pergi kehutan dan akan membuka area perkebunan. Setibanya dihutan mereka melihat area  yang luasnya kira-kira satu hektar dan potensial untuk dijadikan sebagai lahan perkebunan tetapi hambatannya adalah lahan tersebut dipenuhi oleh pohon-pohon besar, tetapi rencana mereka tetap akan dilanjutkan. Pada hari pertama ini mereka hanya membuat batasan-batasan perkebunan mereka, dengan cara membagi dua lahan satu hektar itu.    Setelah mendapat izin dari pemerintah setempat mereka pun mulai bekerja, terlihat Wales membawa kapak sebagai alat untuk menebang pohon dan juga bekal untuk makan siang sementara burung pelatuk cukup membawa diri saja. Sesampainya dihutan, tanpa berpikir panjang burung pelatuk mulai melobangi satu persatu pepoh

Ceramah dari James membingungkan Jamaah yang hadir

Gambar
     Disuatu wilayah kerajaan ada seorang pemuda yang cerdik dan cukup agamis. Pemuda itu bernama James. Suatu ketika dibulan ramdhan, Jameslah yang paling rajin di masjidnya, pada malam ke 1 ramadhan, dialah yang paling awal ke masjid. Setelah sholat maghrib dia tidak pulang lagi, James menunggu hingga sholat isya dan tarwih witir selesai, setelah jam 10 an, James baru beranjak keluar masjid istilahnya datang pertama pulang terakhir tetapi nahasnya setelah keluar masjid, sendal dia hilang diambil orang. James sangat sedih.      Pada malam ke 2 James membeli sendal baru dan tetap istiqomah untuk datang diawal dan pulang diakhir bahkan setelah sholat witir dia lanjut dzikir, selang beberepa menit baru dia beranjak pulang, nahasnya sendal dia hilang lagi, James sangat sedih karena sendalnya masih baru.    Pada malam ke 3 James membeli sendal baru lagi, kali ini dia meletekannya dibawah pohon rindang (DPR) depan masjid, tempat itu cukup tersembunyi dan dia tetap melanjutkan ke istiqo

Kisah kura-kura dan monyet

Gambar
     Suatu hari dikampung James terlihat seekor kura-kura dan seekor monyet yang sedang nongkrong diwarung kopi dekat rumah James. Kedua hewan ini berencana akan menanam pisang sebagai cadangan makanan mereka untuk hari-hari yang akan datang (eh emang kura-kura makan pisang juga ya?)       Keesokan harinya mereka berdua pergi kesungai untuk mencari bibit pisang. Sesampai disungai mereka melihat sebatang pisang yang tergelatak dipinggir sungai yang baru saja dibuang oleh petani, pohon pisang itu masih lengkap dari akar hingga daun. Tanpa berpikir panjang mereka mengambil pohon pisang dan membaginya menjadi dua bagian, bagian bawah (akar) dan bagian atas (daun) pertanyaan selanjutnya adalah siapa yang akan mengambil bagian akar dan siapa yang akan mengambil bagian daun. Tetapi hal itu ternyata tidak perlu dipertanyakan lagi karena monyet telah mengambil bagian daun terlebih dahulu dengan alasan akan lebih cepat berbuah karena sudah memiliki batang dan daun, ditempat lain terlihat kura